Pemerintah Desa Cisaat menyambut baik adanya program penanaman pohon keras di Situ Cikamar Desa Cisaat oleh Kodim 0619/Pwk pada hari Senin, 04 Desember 2023 Pukul 13.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh Kades Cisaat beserta aparatur Desa, Dandim 0619/Pwk, Seluruh Perwira Kodim, Camat Campaka beserta Tim, Kapolsek beserta anggota, Perhutani, ormas, dan anak-anak Smk. Kegiatan ini rutin dilaksanakan oleh Kodim 0619/Pwk dalam rangka pelestarian lingkungan. 245 pohon keras ditanam ditanggul situ Cikamar Desa Cisaat. Hal ini sangat berdampak positif untuk mencegah bahaya longsor disekitaran tanggul tersebut. Jenis pohon yang ditanam antara lain : Jambu Kristal, Duren, Sengon, Akasia dll.